Kamis, 09 Oktober 2014



Ada banyak hal yang sudah di temukan oleh salah satu orang terpintar di dunia ini, tapi kali ini saya akan membagikan beberapa informasi tentang hal penemuan yang membuat albert einstein terkenal. ada beberapa penemuan seperti:

Relativitas Umum dan Relativitas Khusus

Relativitas umum adalah sebuahteori geometri mengenai gravitasi yang diperkenalkan oleh Albert Einstein pada 1916. Teori ini merupakan penjelasan gravitasi termutakhir dalam fisika modern. Ia menyatukan teori Einstein sebelumnya, relativitas khusus, dengan hukum gravitasi Newton. Hal ini dilakukan dengan melihat gravitasi bukan sebagai gaya, tetapi lebih sebagai manifestasi dari kelengkungan ruang dan waktu. Utamanya, kelengkungan ruang waktu berhubungan langsung dengan momentum empat (energi massa dan momentum linear) darimateri atau radiasi apa saja yang ada. Hubungan ini digambarkan oleh persamaan medan Einstein.
Relativitas khusus atau teori relativitas khusus adalah teori fisika yangditerbitkan pada 1905 oleh Albert Einstein. Teori ini menggantikan pendapat Newton tentang ruang dan waktu dan memasukan elektromagnetismesebagaimana tertulis oleh persamaan Maxwell. Teori ini disebut "khusus" karena dia berlaku terhadap prinsip relativitas pada kasus "tertentu" atau "khusus" dari rangka referensi inertial dalam ruangwaktu datar, di mana efek gravitasi dapat diabaikan. Sepuluh tahun kemudian, Einstein menerbitkan teori relativitas umum(relativitas umum) yang memasukan efek tersebut.

Efek Fotoelektrik

Efek fotolistrik adalah pengeluaran elektron dari suatu permukaan (biasanya logam) ketika dikenai, dan menyerap, radiasi elektromagnetik (seperti cahaya tampak dan radiasi ultraungu) yang berada di atas frekuensi ambang tergantung pada jenis permukaan. Istilah lama untuk efek fotolistrik adalah efek Hertz (yang saat ini tidak digunakan lagi). Hertz mengamati dan kemudian menunjukkan bahwa elektrode diterangi dengan sinar ultraviolet menciptakan bunga api listrik lebih mudah. Dan dia berhasil mendapat Nobel untuk fisika pada tahun 1921 dari penemuannya tersebut.

Gerak Brown

Gerak Brown adalah gerakan terus menerus dari suatu partikel zat cair ataupun gas, artinya partikel-partikel ini tidak pernah dalam keadaan stasioner atau sepenuhnya diam. Hal ini, pertama kali dibuktikan dan dicetuskan oleh Robert Brown seorang botanis Skotlandiapada tahun 1827. Prinsip gerak ini mudah sekali, Brown mengamati beberapa partikel dengan mikroskop dan dia menemukan bahwa pergerakan terus menerus dari partikel-partikel kecil tersebut makin lama makin cepat bila temperaturnya makin tinggi.

Buat para teman teman, jangan terlalu bersedih, karena massih banyak hal yang bisa anda temukan untuk mendapatkan nobel seperti om albert.

Bacaan Yang Laen Umum

0 komentar :

Posting Komentar